5 Tips Investasi Valuta Asing Bagi Pemula Biar Tidak Rugi
|Sudah pada tahu belum Tips Investasi Valuta Asing Bagi Pemula? Ingat, jangan asal-asalan investasi apalagi menggunakan nilai mata uang diluar rupiah kalo belum tahu seluk beluknya.
Perlu diketahui, bahwa valuta asing atau kata populernya valas merujuk pada salah satu nilai mata uang yang dipakai negara lain jika dibandingkan dengan mata uang di negara sendiri.
Mendalami investasi valuta asing sangat diperlukan apalagi jika anda masih baru mengenalnya. Bukan tidak mungkin, jika terlalu gegabah bermain investasi tapi tidak tahu ilmunya justru bakal bangkrut dalam waktu yang singkat.
Daftar Isi
Pengertian Investasi Valuta Asing
Memangnya, apa sih investasi valas itu? Kasarnya, adalah investasi menggunakan mata uang dari negara lain, dimana investor membeli mata uang asing ketika harganya turun lalu menjualnya kembali saat kurs sedang tinggi-tinggnya.
Selisih kurs tersebut menjadi keuntungan investor sehingga ketika anda menaruh investasi dalam jumlah tinggi maka potensi keuntungan juga pasti tinggi begitupun sebaliknya.
Fungsi Valuta Asing
Menurut beberapa sumber, valas ini cukup banyak fungsinya yang tidak hanya dimanfaatkan untuk investasi saja misalnya,
- sebagai alat pembayaran dalam perdagangan internasional dan sifatnya sah bahkan diakui seluruh dunia
- sebagai alat tukar internasional untuk mempermudah transaksi jual beli dari negara lain
- sebagai pembayaran untuk memenuhi kebutuhan tourism khususnya yang ingin berlibur ke luar negri
- sebagai pengendali kurs di suatu negara supaya tidak terjadi perubahan inflasi yang terlalu ekstrem
5 Tips Investasi Valuta Asing Bagi Pemula
Nah, anda pasti saat ini bertanya-tanya bagaimana cara aman dalam berinvestasi valuta asing agar tetap menguntungkan bagi pemula? Tentu dibutuhkan kiat dan tips tertentu yang akan dijelaskan selengkapnya dibawah ini.
Anda wajib mempelajari valuta asing mulai dari jenis-jenisnya dan kurs tiap mata uang yang rencananya akan dipakai untuk investasi.
Semakin banyak informasi maka anda pun akan mudah melihat potensi keuntungan dibalik bisnis valas tersebut. Selain itu, seringlah untuk melihat pergerakan nilai tukar mata uang asing kapan diprediksi turun dan kapan diprediksi naik.
Namanya investasi pasti ada untung dan ruginya. Oleh karenanya, anda harus tahu tujuan keuangan ingin dibawa kemana jika sudah berhadapan valuta asing.
Bahkan anda perlu persiapan saat resiko kerugian lebih tingi daripada keuntungan. Jadi sebaiknya dana investasi berasal dari tabungan tersendiri bukan dari budget kebutuhan sehari-hari atau uang tabungan keluarga.
Tips selanjutnya adalah pilihlah valas terkuat untuk dijadikan obyek investasi. Misalnya mata uang dolar Amerika yang terlihat dalam grafik kursnya cenderung naik dan cukup jarang turun secara drastis.
Dengan begitu, anda akan memperoleh keuntungan yang lebih menjanjikan daripada memilih mata uang asing yang memilik kurs lemah.
Umumnya orang-orang memilih investasi jangka panjang agar mereka mendapatkan keuntungan yang stabil dan tidak terputus.
Namun, ketika anda baru ingin memulai investasi, sebaiknya tetapkan jangka waktu tertentu dulu apalagi berkaitan dengan nilai mata uang asing. Tujuanya tidak lain adalah untuk mengantisipasi kerugian yang terlalu banyak.
Terakhir yakni konsisten dan disiplin dalam membeli valas secara berkala kemudian menjualnya secara tepat saat kurs sedang tinggi-tingginya.
Demikianlah sedikit Tips Investasi Valuta Asing Bagi Pemula agar tidak gampang merugi. Sebelum memulai berinvestasi, pertimbangkan dulu secara matang dan konsultasikan dulu kepada ahlinya. Semoga bermanfaat dan terima kasih.
Salam,
Deny Irwanto
www.denyirwanto.com
Harus jeli banget loh kalo soal valas ini meski lebih mudah dibandingkan saham sih. Tp apapun itu, kita harus punya duit lebih utk investasi di sini. Jangan gunakan duit yg dipake sehari2. Apalagi duit utk dana darurat. Jgn sampe ya. Plus jgn sampe kena pinjol utk naruh uang di investasi valas ini. Emg cuannya gede sih kalo udh ngerti di valas mah.