Resmi Diperkenalkan, FIFA 20 Hadir Dengan Fitur Volta Mode, Apa Itu?

Resmi Diperkenalkan, FIFA 20 Hadir Dengan Fitur Volta Mode, Apa Itu? – Yang ditunggu-tunggu akhirnya telah tiba. bisnis terbesar EA Sports ternyata sudah resmi mengumumkan kepada publik tentang kehadiran gim sepakbola terbarunya yang tidak lain adalah FIFA 20. Tidak main-main gim ini mengusung pembaharuan drastis dari mulai fitur hingga gameplaynya.

Resmi Diperkenalkan, FIFA 20 Hadir Dengan Fitur Volta Mode, Apa Itu?
Resmi Diperkenalkan, FIFA 20 Hadir Dengan Fitur Volta Mode, Apa Itu?

Jadi, tidak heran jika beberapa hari lalu informasi tentang fifa 20 sempat booming secara global. Diketahui bahwa EA Sport memperkenalkan gim ini di gelaran Electronic Arts bernama EA Play 2019 dengan mengusung gaya permainan sepak bola Volta Mode dimana hampir mirip dengan FIFA Street saat rilisan pertama kali pada tahun 2015 silam.

Oleh karena itu, modus tersebut akan membawa nuansa baru sehingga para player dapat memainkan pertandingan-pertandingan menarik di jalanan, dalam lapangan kecil bahkan sampai lapangan futsal di seluruh penjuru dunia.

Bagaimana, menarik untuk dinantikan bukan? Sebelum itu, anda sebaiknya bersabar dulu ya meski sudah diperkenalkan namun rilisan resmi fifa 20 masih menunggu jadwal dari EA Sports yang digadang-gadang akan launch pada bulan September 2019 bulan depan.

Beberapa media pun menyebutkan EA Sports akan merilis gim ini antara tanggal 26, 27 atau 28 September dan paling cepat 19 September di Xbox One, PlayStation maupun PC. Nah, apa sih yang baru di fifa 20? Melalui situs resmi EA Sports selain pembaharuan dalam gameplay, ada tiga poin utama yang akan ditonjolkan yaitu Authentic Game Flow, Ball Physics dan Decisive Moment.

3 Keunggulan Gim FIFA 20 Yang Dirilis EA Sport

1. Authentic Game Flow

Yaitu menghadirkan para pemain yang terkontrol kecerdasan buatan, mampu memahami lingkungan, mengerti waktu, ruang sampai posisi di lapanan. Nantinya hal ini lebih banyak ditemukan saat pemain sedang bermain satu lawan satu, dalam posisi bertahan maupun ketika mendapatkan berbagai jenis umpan.

2 Ball Physics

Artinya, pemain-pemain dalam fifa 20 akan memiliki pergerakan-pergerakan bola lebih realisis baik saat menggiring bola, melakukan sledding tackle hingga kontak fisik dengan pemain lainya.

3. Decisive Moments.

Fifa 20 mengklaim bahwa selama ini permain game sepakbola kurang begitu memperhatikan teknik penggiringan bola sehingga decisive moments hadir untuk memberikan pengalaman baru menggiring bola yang lebih dinamis baik ketika bertahan atau menyerang.

Baca juga  Qubisa.COM, Platform Belajar Online Gratis dan Praktis, Rugi Kalo Belum Daftar!

Pada saat melakukan tekel pun akan jauh lebih terlihat natural karena dikombinasi dengan active touch system. Kemudian, pengembangan untuk pemain yang menendang bola-bola mai sampai penyelesian akhir bakal jauh lebih sempurna.

Apalagi fifa 20 juga turut menghadirkan Volta Football yang seharusnya anda tahu saat melihat trailer game tersebut. Memangnya apa itu VF? Sejatinya Volta Football berasal dari bahasa inggris yang artinya “untuk kembali pada sepakbola”. Secara garis besar, EA Sports melalui fifa 20 seolah-olah ingin mengembalikan permainan sepakbola ke sepak bola jalanan.

Nantinya, penikmat gim fifa 20 makin dimanjakan dengan keleluasaan dalam kustomisasi pemain atau avatar yang dimiliki masing-masing pemain. Bahkan anda pun biasa mengeditnya sesuka hati mulai dari jenis kelamin, model rambut, tato, pakaian sampai selebrasinya pun bisa dibuat sesuka hati.

Rencananya, Volta Football ini dirilis dengan mode permainan antara lian Volta Story, Volta World, Volta Kick-Off serta Volta League. Pasti, anda semakin tidak sabar kan pengen segera bermain sepakbola bersama fifa 20 nih.

Tenang, EA Sports pun tidak tutup telinga demi mendengar permintaan para fans berat FIFA. Untuk bisa mendapatkanya, anda bisa melakukan pre-order di beberapa marketplace terbesar di indonesia.

Bandrolan harga fifa 20 pun cukup terjangkau dari versi Standart Edition, Champions Edition serta Ultimate Edition hanya sekitar 700 ribu – 2 jutaan saja. Progam ini juga berlaku pada Xbox One, PS4 dan PC.

Salam,
Deny Irwanto
www.denyirwanto.com

Berkomentar = Berlangganan, Terima kasih

Your email address will not be published. Required fields are marked *